*Warga Bisa Promosikan Jagung

MEMAPAWAH HULU. Kabar menggembirakan bagi masyarakat di kawasan Kecamatan Mempawah Hulu dan Banyuke Hulu. Rencana pemerintah akan menjadikan jalan lintas internasional tembus Indonesia-Serawak Malaysia. Khusus petani tanaman jagung di Desa Tunang dan sekitarnya bisa dengan mudah mempromosikan terhadap warga luar negeri. “Rencana pak Gubenur, jalan dari Anjungan, Simpang Tiga, Bengkayang dan Ledo akan dijadikan jalan Internasional. Jadi orang Serawak dan lainnya akan melintasi jalan Mempawah Hulu ini,” ungkap Bupati Landak DR Adrianus Asia Sidot saat memberikan sambutan acara panen jagung di Desa Tunang Kecamatan Mempawah Hulu, baru-baru ini.
Jika jalan di kawasan tersebut sudah disulap jadi jalan Internasional, ibu-ibu bisa mengemas berbagai makanan kecil dari bahan jagung yang bisa dijadikan oleh-oleh. Makanan bisa saja di gantung di pinggir sepanjang jalan Internasional tersebut. “Di pingir jalan bisa dibuat pondok-pondok kecil seperti di gunung sehak. Kalau di sana hanya jual rebung saja, disini jual jagung, dengan macam-macam masakan untuk bahan oleh-oleh dengan ciri khas,”ujar Adrianus.
Menurut mantan Kadis Pendidikan ini, jagung adalah modal bagi petani yang bisa dijadikan berbagai macam makanan. Mulai dari jagung rebus, sampai kue, roti dan sebagainya. Untuk itu, Pemkab Landak berjanji akan menjajaki alat-alat untuk pengolahan jagung ini. “Mudah-mudahan tahun depan setelah dijajaki ada hasil, maka jagung bisa diolah sebagai tepung untuk bahan makanan. Kalau pak SBY (Presiden,red) mempopulerkan sukun sebagai sumber karbohitdrat. Kita di Landak juga bisa populerkan jagung sebagai makanan khas,” ungkap Adrianus.
Pria jebolan doktoral Universitas Padjajaran (Unpad) Bandung ini meminta kepada petani jagung yang ada di Kecamatan Mempawah Hulu agar bersungguh-sungguh untuk meningkatkan kesejahteraan melalui pertanian. “Karena dalam program Pemkab Landak pertanian menjadi dasar utama dan landasan pokok pembangunan ekonomi di Negeri Intan ini,” tegas dia.
Ia menambahkan, Desa Tunang adalah daerah yang sudah ditetapkan Pemkab Landak sebagai kawasan produksi tanaman jagung. Maka kepada ibu-ibu PKK Kabupaten Landak akan diperintahkan untuk membina PKK yang ada di Mempawah Hulu untuk dilatih pengelolaan makanan jagung. “Mudah-mudahan ibu-ibu bisa langsung praktek bagaimana cara membuta kue dari jagung,” tandas Adrianus. (rie)
0 Response to 'Tunang Akan Jadi Jalur Internasional'
Copyright © 2009 www.harianequatorlandak.blogspot.com. All Rights Reserved. by Templates Jaring Borneo